Program Tahunan 2019 Kurikulum 2013

Program tahunan (prota) adalah  rencana penetapan alokasi waktu dalam satu tahun pembelajaran untuk mencapai Kompetensi Inti dan Kompetensi Dasar yang ada didalam kurikulum. Prota perlu dipersiapkan dan dikembangkan oleh guru sebelum tahun pelajaran, karena merupakan pedoman bagi pengembangan program-program berikutnya, yaitu Program Semester (Promes), Silabus, dan Rencana Pelaksanaan Pembelajaran (RPP). 
Program tahunan biasanya dibagi dalam dua semester yang memuat: Kompetensi Inti (KI), Kompetensi Dasar (KD) dan Alokasi Waktu.

A. Kompetensi Inti yaitu tingkat kemampuan untuk mencapai SKL (Standard Kompetensi Kelulusan) yang harus dimiliki peserta didik pertingkat kelas. Kompetensi inti meliputi:
  1. Kompetensi Inti-1 (KI-1) untuk Kompetensi Inti sikap spiritual
  2. Kompetensi Inti-2 (KI-2) untuk Kompetensi Inti sikap sosial.
  3. Kompetensi Inti-3 (KI-3) untuk Kompetensi Inti pengetahuan.
  4. Kompetensi Inti-4 (KI-4) untuk Kompetensi Inti keterampilan.
B. Kompetensi Dasar kemampuan dan materi pembelajaran minimal yang harus dicapai peserta didik untuk suatu mata pelajaran pada masing-masing satuan pendidikan yang mengacu pada kompetensi inti.
C. Alokasi Waktu adalah banyaknya waktu yang diberikan untuk mencapai satu kompetensi dasar. Semakin kompleks/sulit KD nya biasanya waktu yang di alokasikan lebih lama. 

Berikut ini adalah Program Tahunan yang admin buat untuk melengkapi administrasi guru pada tahun pelajaran 2019/2020. Sesuai mata pelajaran yang di ampu adalah Pendidikan Jasmani Olahraga dan Kesehatan (PJOK), ada sedikit perubahan yaitu cakupan KI pada tahun sebelumnya. Dalam revisi kurikulum 2013 KI 1 sikap spiritual dan KI 2 sikap sosial tidak muncul lagi di Mata pelajaran PJOK, jadi hanya memuat KI3 Pengetahuan dan KI 4 Keterampilan begitu pula dengan Kompetensi dasar mengikuti.

Subscribe to receive free email updates:

0 Response to "Program Tahunan 2019 Kurikulum 2013"

Post a Comment